Dalam Jurnalistik terdapat beberapa istilah :
1. Jurnalisme (Journalism) : pekerjaan mengumpulkan, menulis, mengedit, dan menerbitkan berita.
2. Jurnalis (Journalis) : orang atau pelaku dalam Jurnalistik yang memiliki karakteristik Journalisme.
Aspek Jurnalistik Yang Pertama :
Jurnalisme yang juga merupakan bidang disiplin dalam mengumpulkan, memastikan, melaporkan, dan menganalisis informasi mengenai suatu kejadian.
Selasa, 27 Februari 2018
Karanganyar Berpuisi
Satu abad tiba bagi Karanganyar,
kabupaten kecil diantara kota – kota besar ini merayakan “Hari Jadi yang ke 100
Tahun” pada tanggal 27 Oktober 2017. Dalam rangka 1 abad Karanganyar tersebut
diadakan sebuah event di Alun – Alun
Karanganyar yaitu “Karanganyar Berpuisi”.
SMKN 2 Karanganyar menghadiri
acara tersebut dengan setiap kelas menyumbangkan satu buah buku sebagai jendela
dunia di Perpustakaan Karanganyar. Bukan hanya SMKN 2 Karanganyar saja, tapi
hampir seluruh lapisan warga sekolah di Karanganyar hadir baik itu pelajar
ataupun guru. Acara dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan dan memperkokoh
persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara Indonesia. Dengan semangat
persatuan mari kita wujudkan Karanganyar maju dan sejahtera.
Dari para pejabat, tenaga
kependidikan, seniman syair hingga Bapak Bupati Karanganyar Yuliatmono, ikut
hadir berpuisi dengan puisi penuh semangat. Tak kalah seru, para pelajar ikut
berekspresi dalam puisi yang telah mereka siapkan. Puisi itulah suara hati, suara
masa depan, warga Karanganyar.
Puisi – puisi tersebut akan diarsipkan dalam
arsip Perpustakaan Karanganyar. Semakin lama semua peserta ikut berkumandang
membacakan puisi mereka, sehingga begitu tampak semangat tinggi dalam hiruk
pikuk bagai semangat penuh nasionalisme dalam membaca puisi. Suara hati
menggelegar diiringi lagu kebanggaan Indonesia “Indonesia Pusaka” dan “Syukur”.
Ada hal fantastis yang perlu
kalian ketahui, bahwa dalam “Karanganyar Berpuisi” ini terhitung 25.000 lebih
peserta yang berpuisi. Hal inilah yang menjadikan Karanganyar mendapatkan
penghargaan MURI (Museum Rekor Indonesia) sebagai jumlah peserta berpuisi
paling banyak. Akan ada sejarah dimana para pembangun Karanganyar untuk maju
menyuarakan hati mereka melalui puisi. acara diakhiri dengan berfoto bersama
antara para pejabat dan ketenaga pendidikan dengan beberapa peserta
“Karanganyar Berpuisi”.
Bapak JULIYATMONO (Bupati
Karanganyar)
Paskibra membentuk
barisan pagar betis
Perjalanan siswa - siswi ke Alun – Alun Karanganyar
Awan terang tertimpa matahari,
sinar terik menerobos menjatuhkan teriknya ke bumi pertiwi, di tengah terik itu
Alun – Alun Karanganyar dipenuhi para peseta “Karanganyar Berpuisi”.
Para pelajar peduli lingkungan
membersihkan sampah – sampah yang berserakan di halaman Alun – Alun.
Salam sejahtera menyertai
mereka.
Duduk sebentar
menikmati jalanan di Karanganyar sambil main HP.
Pulang ke Skandakra
(HSA/CVN/RAP)
#events #karananyar #puisi #poem #smkn2karanganyar #suarahati